Cara Menjadi Member Atomy Indonesia Dengan Mudah

Cara menjadi member Atomy Indonesia sangat mudah untuk kalian lakukan. Namun, bagi kalian yang belum tahu bagaimana caranya, jangan khawatir karena kami akan memberikan panduannya secara lengkap di bawah ini.

Atomy Indonesia hadir dengan berbagai macam pilihan produk yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Berbagai produk yang Atomy tawarkan adalah produk berkualitas dan memiliki harga yang terjangkau sekali. Tidak hanya menjadi pusat belanja online, Atomy juga menawarkan peluang bisnis tanpa resiko untuk masyarakat Indonesia.

Atomy adalah mall online paling besar dari Korea yang saat ini sudah banyak tersebar pada berbagai negara, salah satunya yaitu Indonesia. Kehadiran Atomy di Indonesia sendiri sudah banyak menyita perhatian. Bukan hanya karena berbagai produk paling baiknya saja tetapi juga karena peluang untuk melakukan bisnis bersama Atomy terbuka.

Sistem bisnis yang Atomy terapkan ini dapat dikatakan fleksibel dan mudah di ikuti. Siapa pun bebas untuk bergabung dengan Atomy. Menariknya kalian dapat memulai bisnis ini tanpa harus membayarkan biaya pendaftaran ataupun biaya administrasi. Memang betul kalian harus menajdi member tetapi untuk hal tersebut tidak harus membayar.

Member Atomy Indonesia

Sebelum kita melihat lebih lanjut tentang cara daftar member Atomy Indonesia ini, ketahui terlebih dahulu syarat dan ketentuannya. Siapa saja bisa mendaftar sebagai member, kecuali orang yang ada di bawah ini.

  • Seseorang yang di batasi bergabung untuk pemasaran berjenjang yang sesuai dengan hukum dan peraturan di Indonesia.
  • Pejabat, karyawan, dan anak perusahaan.
  • Orang yang berumur di bawah 18 tahun.

Cara Daftar Member Atomy Indonesia

Bagi cara menjadi member baru Atomy ini, kalian harus login lewat website Atomy Indonesia (www.atomyglobal.co.id). Kemudian menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku di perusahaan. Lalu isikan formulir registrasi. Kalian akan terdaftar menjadi member sesudah mendapatkan nomor ID.

Nah, berikut ini kami akan memberikan tutorial cara daftar member Atomy Indonesia yang lebih lengkap.

  1. Langkah yang pertama, bukalah website Atomy Indonesia yaitu www.atomyglobal.co.id.
  2. Sesudah itu isilah formulir pada website tersebut.
  3. Nomor registrasi member atau ID member akan kalian terima secara langsung dengan online.
  4. Jika sudah, masuk pada https://www.atomy.kr/m/mload_id/member/login.asp guna melakukan verifikasi membership kalian.
  5. Upload foto KTP dan formulir aplikasi yang telah kalian tandatangani bersama dengan ID membership kalian.
  6. Proses verifikasi membutuhkan waktu 3 sampai 5 hari kerja. Kalian akan mendapatkan email notifikasi sesudah proses verifikasi selesai.

Jika kalian masih belum paham mengenai cara daftar member Atomy, silahkan kalian bisa menghubungi nomor 0852-1038-3273 dan kalian akan mendapat penjelasannya secara lengkap.

Cara Mempertahankan Membership Atomy

Selain mendaftar menjadi member, terdapat juga cara mempertahankan membership. Masa berlaku keanggotaan Atomy ini berlaku untuk satu tahun di mulai dari sesudah di setujuinya permohonan keanggotaan kalian.

Secara otomatis keanggotaan akan di perpanjang melalui pembelian minilam satu produk Atomy tanpa terdapat batasan harga. Sedangkan masa berlaku perpanjangan keanggotaan di hitung dalam waktu satu tahun dari pembeliah kalian yang paling akhir.

Kemudian, bagaimanakah jika kalian ingin melakukan pembatalan menjadi member Atomy Indonesia ini?

Cara Pembatalan Member Atomy Indonesia

Apabila kalian hendak memutuskan membership Atomy, maka kalian harus mengisikan formulir pada aplikasi pemutusan membership. Member yang keluar dapat mendaftar lagi sebagai member sesudah satu tahun dari tanggal pemutusan membership.

Sedangkan keluarga dari member yang memutus keanggotaannya termasuk bagi pasangan, anak, ataupun keluarga lainnya tidak dapat melakukan registrasi member sampai member yang telah memutuskan keanggotaan ini melakukan registrasi kembali.

Ketika perusahaan hendak mengambil keputusan untuk memutus membership seorang member, maka terlebih dahulu perusahaan akan memberi informasi lewat email.

Akhir Kata

Demikianlah penjelasan tentang cara menjadi member Atomy Indonesia, mempertahankan membership, hingga cara pembatalan membership Atomy yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan membantu kalian.

Tinggalkan komentar